Perkuat Pengendalian Internal, KPU Kota Manado Ikuti Evaluasi Pelaporan Kartu Kendali SPIP
Komisi Pemilihan Umum Kota Manado mengikuti Rapat Evaluasi Penyampaian dan Pelaporan Kartu Kendali Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) yang dilaksanakan pada Kamis, 8 Januari 2025, melalui Zoom Meeting. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya penguatan penerapan SPIP di lingkungan KPU dalam rangka meningkatkan kualitas pengendalian internal dan tata kelola organisasi.
Rapat evaluasi tersebut diikuti oleh 15 KPU Kabupaten/Kota se-Provinsi Sulawesi Utara. Dalam forum ini dilakukan evaluasi terhadap ketepatan waktu, kelengkapan, serta kesesuaian penyampaian dan pelaporan kartu kendali SPIP yang telah dilaksanakan oleh masing-masing satuan kerja. Selain itu, rapat juga menjadi wadah untuk menyampaikan berbagai masukan, kendala, dan rekomendasi perbaikan guna mendukung optimalisasi pelaksanaan SPIP secara berkelanjutan.
KPU Kota Manado menghadiri kegiatan ini dengan melibatkan Ketua dan Anggota KPU Kota Manado, Sekretaris, para Kepala Sub Bagian, Operator SPIP, serta seluruh Tim Satuan Tugas (Satgas) SPIP. Keterlibatan unsur pimpinan dan pelaksana tersebut mencerminkan komitmen KPU Kota Manado dalam melaksanakan SPIP secara konsisten, terencana, dan akuntabel.

Melalui rapat evaluasi ini, diharapkan pelaksanaan penyampaian dan pelaporan kartu kendali SPIP pada seluruh satuan kerja KPU di Provinsi Sulawesi Utara dapat semakin tertib dan berkualitas. Penerapan SPIP yang baik diharapkan mampu mendukung terwujudnya tata kelola pemerintahan yang efektif, efisien, transparan, dan akuntabel di lingkungan Komisi Pemilihan Umum.